Pada 10 September nanti Apple dilaporkan bakal secara resmi meluncurkan dua buah perangkat baru, yakni iPhone 5S dan iPhone 5C. Banyak rumor berkembang seputar spesifikasi maupun fitur yang akan dijejalkan pada kedua perangkat tersebut. Yang terbaru adalah prediksi dari analis populer, dimana mengklaim Apple akan menghadirkan iPhone 5S dalam varian 128GB.
Berdasarkan prediksi analis dari KGI, Ming-Chi Kuo, Apple akan menjual iPhone 5S dalam versi storage 128GB. Bila prediksi analis ini benar seperti halnya beberapa waktu lalu, maka iPhone 5S akan menjadi perangkat Apple kedua setelah iPad 4 yang membenamkan memori penyimpanan besar.
iPhone 5S vers 128GB disebutkan bakal dilabel harga 499 USD (Rp5 jutaan) dengan skema kontrak dari Apple.
Ming-Chi Kuo juga meramalkan bahwa iPhone terbaru tersebut akan ditenagai chip terbaru A7, yang disokong memori RAM LPDDR3 sebesar 1GB. Chip terbaru tersebut dilapokan dibuat dengan arsitektur ARMv8 dan akan bekerja 20% lebih efektif dan efisien dibandingkan chipA6.
Analis tersebut juga memprediksi bahwa iPhone 5S akan menggandeng kamera lebih powerfull, dengan aperture F/2.0 dan dukungan dua flash-LED. Artinya, kamera iPhone 5S akan lebih handal dalam memotret di kondisi cahaya minim (low light perfomance) dibandingkan kamera iPhone 5. Untuk pilihan warna, selain warna klasik hitam dan putih, dikabarkan iPhone 5S akan hadir dalam balutan warna emas.
Download SerbaGadget Apps gratis di sini atau akses mobile langsung http://m.serbagadget.id via ponsel, Blackberry, Android, dan Tablet !